Siapa sih yang nggak pernah sakit perut? Sakit ini termasuk jenis sakit yang hampir pernah diderita oleh semua orang di dunia ini, entah karena mules, keracunan, diare, alergi, mual, masuk angin, morning sickness, atau menstruasi. Daripada kamu seharian berbaring di tempat tidur sambil memegang perutmu, mending coba konsumsi 10 makanan ini deh.
1. Pisang
Selain mudah dicerna, pisang mengandung elektrolit dan kalium yang dapat membantu melancarkan perut dan sistem pencernaanmu. Pisang juga sangat membantu apabila kamu terkena diare atau muntah-muntah (biasanya ibu hamil nih).
2. Nasi
Lupakan nasi dari beras merah, beras hitam, atau whole grain. Nasi yang digunakan pada kasus ini adalah nasi putih biasa yang mengandung banyak mangan karena nasi putih biasa mudah dicerna seperti halnya pisang dan dapat menyerap racun yang ada di perutmu.
3. Roti tawar
Sama seperti nasi, jangan memilih roti whole grain, whole wheat, atau multi-grain ketika perutmu sedang memberontak, tapi pilih aja roti tawar putih biasa. Selain mudah dicerna, roti tawar putih biasa juga dapat mencegah meningkatnya asam lambung.
4. Apel
Pernah dengar kutipan “An apple a day keeps the doctor away”? Yup, apel juga dapat membantu meringankan sakit pada perutmu karena kulit apel mengandung pektin. Jadi, kalau makan apel, kulitnya jangan dikupas ya. Tapi, pastikan dulu sebelumnya kalau apel itu udah dicuci.
5. Jahe
Kamu dapat mengolah jahe menjadi beberapa bentuk, misalnya aja teh jahe, jahe madu, jahe panas, atau langsung dikunyah. Jahe mampu membantu meredakan rasa mual yang disebabkan oleh perutmu yang sedang memberontak.
6. Kentang
Ketika dipanggang, kentang dapat menggantikan kalium dalam perut dan menenangkan perut setelah pergolakan hebat. Tapi ingat, sama seperti nasi atau roti, kentang yang kamu makan biarkan hambar, jangan ditambahkan gula atau garam.
7. Oatmeal
Lagi-lagi makanan hambar. Setelah nasi putih, roti tawar, dan kentang, kali ini giliran oatmeal, tentu saja yang hambar. Oatmeal dapat membantu meredakan mual dan membantu mengurangi diare.
8. Teh herbal
Ketika merasa perutmu nggak enak, coba deh bikin teh herbal seperti chamomile. Chamomile dapat membantu mengurangi sakit pada perut dan mengurangi peradangan.
9. Pepaya
Pepaya mengandung enzim yang disebut dengan papain yang dapat membantu pencernaan. Selain itu, pepaya juga mampu mengatasi sembelit, lho.
10. Air kelapa muda
Kalau yang terakhir ini, kamu pasti udah banyak yang tahu. Yup, air kelapa muda. Sama seperti pisang, air kelapa muda mengandung elektrolit dan kalium yang bisa membantu meringankan sakit pada perutmu.
0 Comments