Pernah Hidup Susah..Mau Tau Cerita Perjalanan Karier Young Lex?


Meski sering menjadi kontroversi, sosok Young Lex ternyata juga menginspirasi. Di balik tampilan yang terlihat urakan, Young Lex punya segudang kisah yang tidak banyak diketahui publik.

Jika kini Young Lex sukses, itu bukan diraih dengan gampang. Rapper muda berdarah Batak dan Ambon ini sudah makan asam garam kehidupan sejak masih belia.

Lelaki bernama lengkap Samuel Alexander Pieter menjadi perbincangan setelah berkolaborasi dengan Karin Novilda alias Awkarin. Kebetulan saat itu, Awkarin memang menjadi perbincangan hangat.

Young Lex dan Awkarin muncul dengan lagu Bad yang juga menjadi kontroversi. Setelah kemunculan hebohnya bersama Karin, Young Lex kembali dengan O Aja Ya Kan, yang semakin melambungkan namanya.

Lagu ini sebenarnya sudah pernah dirilis pada 2014 namun Young Lex yang kala itu bergabung dengan label Trinity Optima, memutuskan mengaransemen ulang lagu itu bersama TJ dan Kemal.

Nama Young Lex menjadi bulan-bulanan netizen saat dia mengkritik rapper senior Indonesia. Young Lex menjadi trending di YouTube karena sejumlah rapper membuat video 'dis' untuknya.

Salah satunya 8 Ball yang juga tersinggung dengan salah satu ucapan Lex. 8 ball menulis lagu yang menyindir keras Young Lex.

Young Lex sudah mirip musuh bersama para rapper Tanah Air saat itu. Tapi Young Lex cuek saja. Justru menurutnya, kontroversi menjadikan namanya semakin populer dan dibicarakan banyak orang.

Kini Young Lex boleh dibilang adalah salah satu anak muda yang sukses. Meski sarat kontroversi, Young Lex membuktikan dirinya bisa mandiri.

Berikut perjalanan karier Young Lex yang belum banyak orang tahu.

1. Cari Nafkah Sejak Kecil

Kehilangan sosok ayah di usia lima tahun membuat Young Lex mau tak mau menjadi orang yang kuat. Meski keluarganya bukan keluarga miskin atau tak punya, Young Lex berusaha mandiri.

Young Lex kecil sudah pandai berbisnis sejak kecil. Dia sempat berjualan nasi uduk untuk menambah uang jajan sehari-hari. Bahkan, dia bisa membantu keluarganya.

2. Suka Hip Hop saat SMA

Saat duduk di bangku SMA, Young Lex baru menunjukkan ketertarikan pada Hip Hop. Dia pun mencoba mengejar impiannya untuk masuk dapur rekaman.

Namun saat lulus SMA, Young Lex dihadapkan pada situasi sulit antara bekerja untuk hidup atau mengejar impiannya untuk menjadi rapper.

Akhirnya, karena himpitan kebutuhan, Young Lex harus bekerja. Dia diterima bekerja sebagai staff gudang yang juga office boy di sebuah perusahaan.

Meski sibuk bekerja, Young Lex tak melupakan impiannya. Di sela-sela bekerja, Young Lex terus belajar soal musik rap.

3. Kuliah

Young Lex merasa harus meneruskan pendidikanya. Setelah usaha dan bekerja keras, Young Lex berhasil kuliah di Institute Kesenian Jakarta (IKJ). Dia mengambil juruan Perfilman.

Menurutnya, jurusan itu bisa membantu mewujudkan impiannya sebagai rapper. Dan sembari kuliah, Young Lex terus mendalami Hip Hop. Sejak kuliah juga, Young Lex rajin membuat lagu dan video klip.

Namun Young Lex tak meneruskan pendidikannya di IKJ. Dia memilih keluar. Meski begitu, Young Lex tetap menyebut pendidikan adalah hal yang penting.

"Gue milih nggak menyelesaikan kuliah bukan karena pendidikan nggak penting. Pendidikan nggak pernah nomor dua, tetap nomor satu. Tapi belajar bisa dari mana saja," katanya.

Video klip lagunya diupload ke YouTube. Di awal-awal, tak banyak yang menonton. Namun seiring berjalannya waktu, Young Lex boleh dibilang telah menakhlukkan YouTube. 

Post a Comment

0 Comments